Selasa, 12 Oktober 2010

rasa aneh

Selalu cemburu dengan angka 1
selalu..
membayangi aku
meresahkan
menyakitkan
selalu..

yang dulu pernah kau tuang
mungkin sebaiknya dibuang
perkara aneh yang berlarut
mengejar aku yang diam
kamu tau...
pesonamu.
panorama lelaki idaman
takut aku mengganggu..
sekaligus takut kehilangan..

tetapi aku rindu..
untuk datang
menetap dan menganggap itu  pulang..
ke rumahmu.

Sayang,
memang sungguh tidak beralasan
tapi aku ketakutan
selalu sesak dan sakit
pedih..

mungkin juga ini masalahku
tetapi kau pelakunya.
hayo!! tanggung jawab!!
aku bergidik
malang dan telanjang
kedinginan...
butuh selimut yang disana
ambilkan untukku
biar kuserap lamat lamat

menggenggam..
menyatukan...
oh, ingatkah kala itu

malam kita pernah
meraih fantasi dan cinta secara nyata
gamblang
tanpa ilusi dan sendiri
ada kamu
aku ada
duduk di kursi yang sama

gelap dalam terang
diam dalam pesta meriah
tubuh hanya saling merengkuh
hati yang bicara dan berpesta

namun setiap kalinya
angka itu tak sengaja ada,
aku menjadi fana
seolah terdepak dan meciut sendirian
minder.
aku rasa ini salah
mungkin juga benar.
angka itu masih bergelayut disana
alam nyata dan imajimu
bukan aku
memang mungkin begitu..
cemburu
 .... 1 ....
selalu.

maaf..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan beri komentar jika tidak keberatan :